13 Mei 2010

Insya 4JJI Raihan akan punya Adik

Alhamdulillah, senang rasanya melihat perkembangan Raihan saat ini... sudah lama saya tidak meluangkan waktu untuk membagi kebahagiaan ini disini..
Raihan saat ini telah memasuki umur 3 tahun kurang 2 bulan (2 tahun 10 bulan), perkembangan motorik alhamdulillah sudah baik dan normal terlihat apabila bermain bersama teman-teman sebayanya, berat badan ideal, kosa kata dalam berbicara juga sudah mulai bertambah walaupun pelafalanya masih belum jelas (apabila yang mendengar orang lain).
dan insya 4JJI kami akan mulai ikutkan Raihan ke pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) agar perkembangannya bisa lebih baik lagi.
satu lagi kabar gembira yang dapat kami sampaikan, saat ini Mama Raihan sedang mengandung adiknya yang saat ini telah memasuki bulan ke-4. Mudah-mudahan diberikan kesehatan dan keselamatan bagi Mama dan Dede hingga hari lahirnya nanti.... Papa disini akan selalu melakukan yang terbaik buat kalian semua... Insaya 4JJI... Doakan Papa ya...

Salam,

ARM

Tidak ada komentar:

Posting Komentar